Rabu, 22 April 2020

MERAWAT ORANG SAKIT

MERAWAT ORANG SAKIT

  1. Pengertian sehat dan sakit

  • Dalam kehidupan kita sehari-hari kita mengalami saat-saat sehat dan kadang-kadang menderita sakit. 
  • Tidak ada seorang pun yang sehat terus menerus atau sakit terus menerus. Sehat dan sakit menimpa semua makhluk yang hidup silih berganti. 
  • Jika kita sedang sehat, kita dapat melakukan segala kegiatan dan aktivitas sehari-hari dengan ringan, enak dan nyaman. 
  • Saat kita sedang sehat berarti organ-organ dalam tubuh kita sedang berfungsi dengan baik. 
  • Sebaliknya jika badan kita sedang sakit, kita merasa berat untuk melakukan kegiatan apapun. 
  • Kita memerlukan pertolongan orang lain untuk membantu segala aktivitas dan kegiatan kita, termasuk memberikan makanan, minuman, obat dan sebagainya. 
  • Jadi saat kita sedang Sakit berarti organ-organ dalam tubuh kita tidak bekerja dengan semestinya, terganggu dan tidak menurut.

  1. Cara merawat orang sakit.
Bila kita atau teman kita sedang menderita sakit, kita harus dapat membantu meringankan penderitaan yang dialaminya dengan cara:

    1. Menjenguk dan menghiburnya
  • Langkah pertama jika kita mendengar berita bahwa teman kita sakit adalah datang menjenguknya di rumah atau di rumah sakit di mana dia dirawat. 
  • Menjenguk dan memberikan motivasi bahwa ia pasti sembuh dari penyakitna merupakan dorongan yang kuat bagi proses penyembuhanya. 
  • Orang yang sedang sakit memerlukan nasehat dan motivasi untuk proses penyembuhanya.

    1. Membacakan paritta suci untuk kesembuhan dan pelimpahan jasa kebaikan kepada yang sedang sakit agar mereka lekas sembuh.

    1. Membantu mengobati atau menolongnya 
  • Jika kita tidak mempunyai kesibukan yang berarti, kita dapat menunggui teman kita yang sakit itu dan membantu menyuapinya makan dan minum obat yang diberikan dokter.
  • Memberi obat yang sesuai dengan penyakitnya, misal luka ringan (diberikan obat merah, anti memar), demam (dikompres, memberi obat penurun panas), dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar